Saturday, May 31, 2014

Free Printable pertama kami

Setelah sekian lama menggunakan free printable dari blog & website lain, kini saatnya kami mulai membuat free printable sendiri untuk dibagikan buat teman-teman semua. Tujuannya hanya 1: berbagi manfaat buat sesama.  Jadi, doakan saja saya bisa mengatur waktu dengan lebih terampil lagi, sehingga Allah mudahkan saya untuk buat printable-printable lainnya, amiiin....

Anyways, inspirasi di balik printable ini adalah printable gratis "Kids Ramadhan Journal" yang diberikan oleh blog A Muslim Homeschool. Nah, berhubung Little Bug baru 5 tahun dan juga belum banyak menggunakan Bhs.Inggris dalam kegiatan belajarnya, jadi sepertinya dia nggak akan mendapatkan manfaat yang maksimal dari jurnal tersebut. Jadiiii setelah sekian tahun nggak menggunakan program Word selain buat menulis blog, kembali saya mengasah ingatan dan keterampilan seperti jaman kuliah duluuu hehehe :D

Alhamdulillah, jadilah Jurnal Ramadhan sederhana yang inshaaAllah bisa digunakan anak-anak dari usia 4 tahun - SD. Isinya banyak mewarnai--- dari cover depan hingga halaman paling akhir, yang terdapat tempat khusus buat menggambar (atau bisa juga tempel foto). Nah, begini cara penggunaannya:

  • Halaman cover: warnai cover sesuka anak dan tuliskan namanya di bagian bawah. 
  • Halaman pembuka: ada space buat menempel foto anak di awal Ramadhan atau bisa juga menggambar potret diri sendiri, atau menggambar apapun yang anak inginkan yang berhubungan dengan bulan Ramadhan.
  • Halaman Target Ramadhan: nah pada bagian ini anak-anak perlu dibantu untuk berdiskusi menentukan target apa yang ingin mereka capai selama bulan Ramadhan tahun ini. Target tidak perlu muluk-muluk... yang penting sederhana, konkrit, dan sesuai dengan kemampuan anak. Ada 5 balon untuk 5 buah bidang target: sholat, Al-Qur'an, puasa, sedekah, dan lain-lain. Ada baiknya orang tua juga berdiskusi dengan anak mengenai bagaimana mencapai target tersebut,, jadi anak juga nggak asal-asalan membuat target hehehe. 
  • Halaman harian: print 1 halaman untuk setiap hari di bulan Ramadhan, tulis hari ke-berapa dan di bawahnya tulis tanggal masehi-nya. Selanjutnya, anak tinggal mewarnai bagian-bagian pada halaman ini sesuai dengan kegiatannya sehari-hari. Pada kotak "Perbuatan Baikku Hari Ini", anak diajak untuk melakukan sedikitnya 1 perbuatan baik untuk orang lain, sederhana saja sudah cukup. Misalnya, membantu Mama membereskan meja makan setelah sahur, mengantarkan makanan berbuka untuk tetangga, dsb. Pada kotak "Keberhasilanku Hari Ini", anak disemangati untuk terus mencapai keberhasilan baru. Misalnya, berhasil menghafal 1 ayat Al Qur'an, berhasil belajar 2 huruf hijaiyah, berhasil naik sepeda tanpa jatuh, dsb. Jadi, berpuasa di bulan Ramadhan bukan alasan untuk bermalas-malasan.. justru harus memacu diri untuk lebih baik lagi dimulai dari bulan yang penuh rahmat ini. Dan terakhir, kotak "Ayat Al Qur'an atau Hadits hari ini" adalah ajakan buat orang tua dan anak untuk sama-sama memilih 1 ayat atau 1 hadits untuk direnungkan setiap hari. Bisa saja dihafalkan ataupun tidak, yang penting ayat atau hadits tersebut didiskusikan maknanya dan aplikasi atau hubungannya dengan kehidupan sehari-hari. Ayat atau hadits yang dipilih bebas, nggak harus berkaitan dengan bulan Ramadhan juga nggak apa-apa.. yang penting adalah interaksi antara kita dengan Al Qur'an dan Hadits, sehingga menjadikan mereka bagian dari kehidupan kita sehari-hari. Semoga kegiatan menelaah Al Qur'an dan Hadits ini bisa tumbuh menjadi kebiasaan sehari-hari bahkan setelah bulan Ramadhan usai :)
  • Halaman penutup: ada space buat menempel foto anak saat Idul Fitri atau bisa juga menggambar potret diri sendiri/keluarga, atau menggambar apapun yang anak inginkan yang berhubungan dengan momen Idul Fitri. Di bawahnya ada kotak tempat renungan saat Ramadhan usai, silahkan didiskusikan kira-kira apa saja kesan dan pemikiran saat berakhirnya Ramadhan.. boleh juga diisi doa dan harapan hingga inshaaAllah Ramadhan tahun berikutnya.
Nah, jurnal ini tidak dimaksudkan sebagai alat evaluasi yang memberatkan anak. Intinya ada catatan khusus untuk mengenang Ramadhan tahun ini dan sebagai sarana mendekatkan anak dengan orang tua dalam sebuah kegiatan bersama saat bulan Ramadhan. Gunakanlah kesempatan ini untuk menyemangati anak dalam berkegiatan dan hargailah perbuatan baiknya dan keberhasilannya walau sesederhana apapun.

Jadi, semoga jurnal ini bermanfaat buat semua... dan silahkan di-share link ke halaman blog ini jika ada yang mau download. Karena GRATIS, mohon jangan sampai ada yang menyalahgunakan ya... Semoga Allah terima niat saya untuk berbagi ilmu yang bermanfaat, amiin...

Untuk men-share file ini dengan orang lain, mohon di-share link-nya via blog Our Learning Family yaa... thank you!
















1 comment:

  1. Assalamu'alaikum.. Alhamdulillah...
    Printabelnya sy izin download ya.. Semoga bermanfaat buat anak kami Aira..

    ReplyDelete

Note: Only a member of this blog may post a comment.